Views: 245
Ribuan Massa Pendukung dan Simpatisan Paslon Daniel-Alimudin (DAMAI) Antusias Lakukan Penjemputan Saat DAMAI Tiba Di Bintuni
BINTUNI, InspirasiPapua.id- Ribuan massa pendukung dan simpatisan pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni Daniel Asmorom, SH, MM-Dr Drs. Alimudin Baedu, MM (DAMAI), Sabtu (10/8/2024) sangat antusias lakukan penjemputan di Tugu 7 Suku Kantor Bupati Teluk Bintuni.

Acara penyambutan yang berlangsung meriah itu diwarnai dengan prosesi adat khas dari tujuh suku asli Teluk Bintuni, dimana Calon Bupati Daniel Asmorom turun dari mobil berwarna putih dan lengkap berkostum adat Moskona Sougb mencerminkan dukungan kuat masyarakat asli terhadap kedua kandidat yang dianggap paling ideal tersebut.

Disamping itu keduanya juga disambut dengan tarian adat Bugis,sebagaimana Calon Wakil Bupati Alimudin Baedu berasal dari suku asli Bugis namun hidupnya 57 tahun mengabdi di Papua artinya meski rambut lurus namun hati sudah kental dengan Papua yang mencerminkan perwakilan dari keberagaman budaya nusantara yang ada di Teluk Bintuni mendukung kuat kedua pasangan calon tersebut pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni tahun 2024.
Kedua pasangan ini tiba sekitar pukul 16:30 WIT dan disambut dengan prosesi adat dari suku Moskona, Sougb, dan Sebyar, tiga dari tujuh suku besar asli Teluk Bintuni.
Nampak konvoi ratusan kendaraan roda dua dan roda empat mengiringi dua pasangan itu.
Dari depan terlihat ratusan kendaraan roda dua kemudian dari belakang juga ada ratusan kendaraan roda empat mulai dari HiLux, dan berbagai merek kendaraan roda empat serta truk dan pick up yang panjangnya diperkirakan sejauh 2 kilo meter lebih yang berjalan beriringan mengiringi Paslon Damai yang keduanya berdiri di atas bak belakang mobil Hilux yang disambut hangat warga masyarakat Teluk Bintuni disepanjang jalan mulai dari Bumi Saniari SP-3 hingga Kilo 4 distrik Bintuni tempat Posko Induk Pemenangan Paslon DAMAI, yang menjadi pusat kegiatan orasi politik Paslon Daniel Asmorom dan Alimudin Baedu.
Ribuan pendukung yang hadir tidak hanya menunjukkan antusiasme mereka melalui kehadiran, tetapi juga melalui semangat dan energi yang mereka bawa ke acara tersebut.
Di tengah acara, tokoh pemuda suku Sebyar, Lun Kaitam, menyatakan rasa syukurnya atas kedatangan pasangan calon. “Kami masyarakat asli tujuh suku, terutama suku Sebyar, akan mendukung penuh pasangan DAMAI.
Sudah saatnya anak asli tujuh suku yang memimpin,” ucap Kaitam.
B1 KWK partai Nasdem yang dibawa oleh pasangan Daniel Asmorom, SH, MM. dan Dr. Drs. Alimudin Baedu, MM, menandakan dimulainya perjalanan politik mereka menuju Pilkada Kabupaten Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat pada tanggal 27 November 2024.
Sementara itu Ketua FORAPELO 7 Suku Asli Teluk Bintuni Agustinus Orosomna, SH mengatakan bahwa saatnya orang asli Teluk Bintuni memimpin Teluk Bintuni 2024-2029.
“Saya himbau kepada suku asli Moskona dan Sougb agar 100 persen mendukung Paslon Daniel-Alimudin (DAMAI) karena keduanya sudah berbuat dan hasilnya kita sudah nikmati sekarang.
“Kalau bukan sekarang, kapan lagi, kalau bukan kitorang siapa lagi,” tutur Agus panggilan Ketua Forum Anak Asli 7 Suku dukung Otonomi khusus (Otsus).
Penyambutan ini tidak hanya simbolis tetapi juga menandakan dimulainya fase politik Teluk Bintuni, dimana aspirasi dan harapan masyarakat akan diwakilkan oleh dua figur yang telah lama berkontribusi dalam pembangunan di kabupaten Teluk Bintuni.
Daniel Asmorom, dengan latar belakang seorang legislator hebat yang sangat kuat serta dikenal pemberani bertandem atau berpasangan dengan Alimudin Baedu yang juga seorang pemberani yang kaya pengalaman di Birokrasi pemerintahan selama puluhan tahun sehingga keduanya merupakan pasangan politik yang ideal yang dijagokan masyarakat Teluk Bintuni membawa perubahan serta pembaharuan dalam sistem pemerintahan untuk memajukan dan membuat Kabupaten Teluk Bintuni yang kaya sumber daya alam bertambah hebat dan makin disegani kabupaten-kabupaten lainnya.
Acara penyambutan kedua idola warga masyarakat Teluk Bintuni itu juga menunjukkan kekompakan dan semangat kolektif masyarakat Teluk Bintuni dalam mendukung kandidat yang mereka sangat yakini dan percayai dapat membawa perubahan positif untuk Kabupaten Teluk Bintuni lebih maju dua kali lipat dari yang ada saat ini.
Dalam rombongan Paslon DAMAI juga didampingi langsung Ketua Bappilu DPW Partai NasDem Papua Barat Syamsuddin Seknun, SH, MH mewakili Ketua DPW Partai NasDem Papua Barat Drs Dominggus Mandacan, M.Si dan Sekretaris DPD Partai NasDem Kabupaten Teluk Bintuni Moh. Jen Fimbay, SH, para tokoh adat Suku Sougb, Suku Moskona, Suku Sebyar serta tokoh-tokoh Sulawesi Selatan yang ada di Teluk Bintuni serta tokoh nusantara dan Papua lainnya yang ada di Bintuni.
Selain itu hadir pula tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda serta tokoh perempuan.(Inspirasi Papua.id)