https://www.inspirasipapua.id/wp-content/uploads/2024/12/IMG-20241215-WA0027.jpg

Terima SK, Sonya Bertekad DPC Partai Demokrat Bintuni Raih Satu Fraksi Di Pemilu 2024

Sonya E.Larwuy, Sabtu (30/07/2022) di Jakarta menerima SK DPC Partai Demokrat Kabupaten Teluk Bintuni langsung dari Wasekjen DPP Demokrat Andy Timo yang didampingi oleh direktur eksekutif Sigit. IP-IST
Bagikan berita ini

Views: 9

BINTUNI, InspirasiPapua.id- Sonya E. Larwuy kembali memimpin partai Demokrat atau partai berlambang Tiga Bintang di Tanah Sisar Matiti setelah dirinya menerima SK DPC Partai Demokrat Kabupaten Teluk Bintuni dari Pengurus DPP Demokrat Pusat pada tanggal 25 Juli 2022 di Kantor DPP Demokrat Jalan Proklamasi No.41, RT.11/RW.2, Pegangsaan, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Hal ini disampaikan oleh Sonya E.Larwuy Kepada media ini lewat aplikasi messenger, Sabtu (30/07/2022) di Bintuni.
Sonya mengatakan bahwa dirinya menerima SK DPC Partai Demokrat Kabupaten Teluk Bintuni langsung dari Wasekjen DPP Demokrat.
”Saya menerima SK DPC Partai Demokrat Kabupaten Teluk Bintuni Di Kantor DPP Pusat yang diserahkan langsung oleh Wasekjen Ibu Andy Timo yang di dampingi oleh direktur eksekutif Bapak Sigit,” ungkap Sonya melalui pesan messenger-nya.
Setelah menerima SK tersebut Sonya menyampaikan rasa sukurnya kepada Tuhan karena atas Kemurahan dan Kasih-Nya. Sehingga saya masih dipercayakan kembali untuk menjadi Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Teluk Bintuni,” sebut Sonya.
Sonya juga menyampaikan bahwa sesuai dengan amanah partai maka pihaknya harus mensukseskan pemilihan legislatif dan Pilkada Kabupaten Teluk Bintuni, Pemilihan Gubernur Papua Barat, DPR RI serta Pilpres.
“Khusus untuk pemilihan legislatif tahun 2024 kami targetkan dan berkomitmen Partai Demokrat di kabupaten Teluk Bintuni bisa mendapatkan kursi lebih dari satu kursi dibandingkan dengan Pemilu sebelumnya.
Saya sangat optimis dan berharap ridho dari Tuhan pada Pileg 2024 mendatang partai Demokrat Kabupaten Teluk Bintuni akan mendapatkan satu fraksi di DPRD Kabupaten Teluk Bintuni.
Terkait target tersebut saya akan menggerakkan kekuatan besar pengurus dari tingkat DPC , DPAC hingga ke anak ranting untuk mencapai terget pada Pemilu 14 Februari 2024 mendatang,” pungkasnya. (02-IP)

About Post Author

banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *