Views: 224
Pemilik Hak Ulayat RKI Siap Menangkan DAMAI Pada Pilkada Teluk Bintuni 2024
BINTUNI, InspirasiPapua.id- Pemilik Hak Ulayat Rumah Kayu Indonesia (RKI) eks Transmigrasi Nelayan kampung Sidomakmur distrik Aroba, Alfred Martinus Fosa siap mendukung dan memenangkan pasangan DAMAI, Daniel Asmorom, SH, MM-Dr. Drs. Alimudin Baedu, MM pada pemilihan kepala daerah kabupaten Teluk Bintuni tahun 2024.
Tidak main-main, Martinus menegaskan siap dan akan memenangkan pasangan DAMAI hingga 99 persen di wilayah RKI dan sekitarnya,” tegas Alfred Martinus Fosa kepada awak media di Kampung Sidomakmur belum lama ini.
Pernyataan Martinus kali ini bukan isapan jempol bahkan ia berani menjamin pasangan DAMAI akan menang pada Pilkada tahun 2024 di Teluk Bintuni.
Bahkan dalam waktu dekat, Martinus akan mengumpulkan semua nelayan di RKI untuk duduk bersama demi menangkan pasangan DAMAI.
Martinus menegaskan bahwa Daniel Asmorom adalah anak asli 7 suku dari pegunungan sehingga pantas untuk menjadi Bupati pada Pilkada 2024 ini.
Bahkan pada Pilkada selanjutnya seluruh anak- anak 7 suku dari pesisir juga harus diberi kesempatan yang sama.
“Kami siap mendukung anak-anak 7 suku yang terbaik untuk menjadi Bupati di kabupaten Teluk Bintuni,” tuturnya. (mmm- inspirasi Papua.id)