Views: 16
BINTUNI, InspirasiPapua.id– Meski di masa pandemi Covid-19 Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni (Pemkab Telbin) tetap berkomitmen mendukung kegiatan-kegiatan Keagamaan di Kabupaten Teluk Bintuni agar dapat berjalan dengan baik.
Termasuk Sidang Jemaat Gereja Kristen Injili (GKI) Pniel Banjar Ausoy SP-4 Distrik Manimeri yang sedang berlangsung.
“Sidang Jemaat tersebut merupakan suatu ivent besar terkait sesuatu yang harus dirumuskan untuk dilaksanakan dalam setiap pelayanan GKI Klasis Teluk Bintuni.

Pemerintah pada prinsipnya memberi support atau dukungan serta memberikan semangat agar pelaksanaan Sidang Jemaat GKI Pniel ini dapat berjalan dengan baik.
Karena tentunya dalam sidang jemaat ini ada suatu spirit besar yang diusung oleh jemaat yang memiliki tugas untuk melaksanakan amanah pelayanan kepada gereja.
Dan semoga menjelang akhir dari sidang jemaat ini kiranya ada putusan-putusan yang bermanfaat untuk jemaat yang ada di Gereja Paniel ini,” ungkap Bupati Teluk Bintuni Ir. Petrus Kasihiw, MT, Jumat (21/01/2022) saat menghadiri Sidang Jemaat Gereja Kristen Injili (GKI) Pniel Banjar Ausoy SP-4.
Lanjut Bupati Bintuni bahwa meskipun kondisi saat ini susah dengan adanya pandemi Covid-19 namun Pemkab Teluk Bintuni akan tetap berkomitmen untuk membantu semua umat beragama yang ada di kabupaten ini termasuk jemaat Pniel.
“Saya sudah menyampaikan kepada tim anggaran dan tim keagamaan untuk merealisasikan bantuan-bantuan keagamaan yang sudah ada meskipun nilainya tidak sebanyak tahun-tahun sebelumnya tetapi saya harap dana keagamaan tersebut dapat tersalurkan.

Oleh sebab itu kami mohon dukungan dan doa dari seluruh jemaat GKI Pniel karena tugas kita besar. Apalagi dalam membangun sarana-sarana ibadah pada masa pandemi Covid-19 cukup berat.
Tetapi dengan berjalannya waktu dan kebijakan yang diambil oleh Presiden Jokowi maka bangsa ini mampu mengendalikan Covid-19 dan menjadi contoh bagi dunia.
Karena itu kita yakin ekonomi di negara kita ini dari waktu ke waktu mengalami pemulihan. Semoga dengan adanya informasi baik ini kita yang ada di Kabupaten Teluk Bintuni juga bisa tersenyum,” kata Bupati.
Orang Nomor Satu di Kabupaten Teluk Bintuni itu juga menuturkan bahwa uang itu mengalir dari satu sumber dari pusat dan menetes sedikit-sedikit ke Kas Pemkab Teluk Bintuni. Namun puji Tuhan di akhir tahun anggaran ini ada sedikit berkat yang turun di akhir tahun 2021.
Akhirnya kita bisa melayani atau membantu sebagian besar beban-beban pembangunan yang ada. Termasuk bantuan untuk keagamaan dan bantuan ini akan berlanjut pada tahun depan,” papar Bupati.

Ditempat yang sama pendeta GKI Paniel Pdt. J. Mokay beserta Ketua Panitia Pembangunan Gereja Pniel meminta agar Pembangunan Gereja GKI Pniel mendapat diperhatikan yaitu berupa bantuan oleh Bupati Teluk Bintuni agar gereja tersebut bisa rampung.
Sedangkan Ketua Panitia Pembangunan Gereja Pniel saat mengungkapkan progres pembangunan gereja tersebut mengatakan bahwa tahun ini target dari pembangunan Gereja Paniel adalah pengatapan gedung gereja.
Penyampaian dari Pdt. J. Mokai dan Ketua Panitia Pembangunan Gereja GKI Paniel itu disambut baik oleh Bupati Petrus Kasihiw dengan menyampaikan bahwa pemasangan atap gedung Gereja Pniel akan mendapat dukungan pemerintah kabupaten Teluk Bintuni. (02-IP)