Views: 123
Paslon DAMAI Bersama Kelompok Jawa Bersatu Akan Berjuang Lawan Kemiskinan
BINTUNI, InspirasiPapua.id- Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Teluk Bintuni, Daniel Asmorom dan Alimudin Baedu mendapat dukungan penuh dari Kelompok Jawa Bersatu untuk bersama-sama melawan kemiskinan.
Kelompok Jawa Bersatu mempunyai beberapa tim relawan antara lain, Relawan Sapu Jagat dan Relawan Joko Tingkir yang siap berjuang untuk memenangkan Paslon DAMAI pada Pilkada Teluk Bintuni 27 November 2024 mendatang.
Dukungan dari kelompok Jawa bersatu dan relawan Joko Tingkir serta relawan Sapu Jagat dinyatakan saat acara silahturahmi serta penyampaian program prioritas Sektor Pertanian dari Paslon DAMAI serta tatap muka bersama Paslon DAMAI yang berlangsung di SP-4 Distrik Manimeri.
Di depan relawan Jawa Bersatu, Pasangan calon Wakil Bupati Alimudin Baedu ketika mengatakan bahwa dirinya bersama Calon Bupati Daniel Asmorom akan bekerja keras melawan kemiskinan dengan cara meningkatkan ekonomi masyarakat diantaranya para petani. (mmm-InspirasiPapua.id)