Views: 130
DPC PDI-P Bintuni Lakukan Aksi Rawat Lingkungan Dalam HUT Emas PDI-P Ke-50
BINTUNI, InspirasiPapua.id- Gerakan penghijauan merupakan Aksi nyata merawat lingkungan ini digelar dalam rangkaian kegiatan HUT EMAS PDI Perjuangan ke-50 pada tanggal 10 Januari 2023 sekaligus memperingati hari lahir Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.
Aksi nyata rawat lingkungan yang dilakukan oleh DPC PDI-P Kabupaten Teluk Bintuni itu juga dihadiri Wakil Ketua Bidang Kehormatan DPC PDI Perjuangan Kabupaten Teluk Bintuni Robert Manibuy, SH, MM, Ketua DPC PDI-P Dantopan Sarungallo, S.T serta segenap Pengurus DPC dan PAC PDI-P Kabupaten Teluk Bintuni.
“Arahan Ibu Megawati sangat jelas, seluruh kader PDI Perjuangan harus terus merawat lingkungan, terus menanam pohon, terus menjaga kebersihan sungai,” ungkap Ketua DPC PDI Perjuangan Teluk Bintuni Dantopan Sarungallo, ST.MT, Sabtu (28/01/2023) seusai penghijauan dan bersih-bersih aliran sungai Muturi.
Topan memaparkan, pohon berperan besar dalam menjaga keseimbangan ekosistem lingkungan hidup. Pohon mampu memproduksi oksigen, menyimpan karbon, dan bahkan menghasilkan buah maupun bahan obat yang bermanfaat bagi kehidupan manusia. Pohon juga menjadi tempat berlindung dan rumah dari berbagai spesies binatang.
“Pohon menjadi sumber daya penting bagi kehidupan dan peradaban. Menanam pohon dan melakukan penghijauan adalah merawat kehidupan ” Menanam 1 Pohon memberikan Banyak manfaat” Itulah mengapa, dengan kesadaran politik hijau yang sangat kuat, Ibu Megawati tak pernah berhenti menginstruksikan kepada seluruh kader untuk bergerak konkrit dalam merawat bumi kita bersama dan juga sebagai Komitmen Politik PDI Perjuangan,” ujar Topan.
Anggota DPRD Kabupaten Teluk Bintuni itu juga mengatakan bahwa Keluarga Besar DPC PDI Perjuangan berharap dan mengajak seluruh Masyarakat Teluk Bintuni agar merawat Lingkungan dan Hutan Demi keberlangsungan Hidup Manusia dan Generasi kita yang akan Datang.
“Keluarga Besar DPC PDI Perjuangan Berterima kasih Kepada Pemerintah Daerah terlebih khusus Kepada Bpk. Ir. Petrus Kasihiw, MT dan Bapak Matret Kokop, SH selaku Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni dimana dalam pelaksanaan Gerakan Penghijauan ini pemerintah daerah telah memberikan kami Bibit Tanaman Produktif dan juga Dinas Kehutanan yang membantu kami Bibit Tanaman Produktif sebanyak 400 Bibit dengan Berbagai jenis Berupa : Bibit Matoa Kelapa, Gaharu, Pala, Mahoni, Merbau, dan lainnya.
Kegiatan Gerakan penghijauan ini kami laksanakan disepanjang Bantaran Kali Muturi dengan melibatkan Pengurus DPC PDI Perjuangan, Pengurus PAC para Bakal Calon serta kader dan simpatiasan dan juga Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda serta Tokoh Perempuan setempat.
Kiranya kegiatan Gerakan Penghijauan ini bisa menajadi Motivasi bagi masyarakat untuk melakukan hal yang sama serta terus menjaga Hutan dan Lingkungan di sekitar kita,” kata Ketua DPC PDI-P Topan mengingatkan. (amr-IP)