Views: 4
BINTUNI, InspirasiPapua.id– Sasana Tinju di Bintuni mulai bermunculan menjelang pelantikan Pengurus Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kabupaten Teluk Bintuni.

Salah satunya yaitu Sasana Tinju Tubi Sterira Bina Desa Bintuni dibawah asuhan asisten pelatih Elias Marisan dan Andarek beberapa hari lalu sudah melakukan pelatihan fisik dan teknik-teknik dasar.

Sasana tinju itu sudah mulai berlatih dan telah mendapatkan kunjungan dari pengurus untuk memberikan semangat kepada para atlit tinju yang sudah mulai berlatih.

“Kami berharap dengan latihan perdana dari atlit-atlit Sasana Tubi Sterira Bina Desa itu dapat menginspirasi untuk memacu sasana tinju lainnya untuk memulai latihan sambil menunggu pelantikan pengurus Pertina Kabupaten Teluk Bintuni,” ujar Ketua Panpel Pelantikan Pengurus Pertina Kabupaten Teluk Bintuni Periode 2021-2026 Zeth Wabdaron. (01-IP)