Views: 22
Peresmian Gedung ATM Center Dinkes Bintuni Akan Diresmikan Akhir Januari 2023
BINTUNI, Inspirasi Papua id- Peresmian gedung Aids, Tuberclose dan Malaria atau disingkat ATM peresmiannya awalnya direncanakan pada tanggal 12 November 2022 bertepatan dengan Hari Kesehatan diundur sampai minggu kedua bulan Desember 2022.
Namun saat itu masih ada satu dan lain yang masih kurang seperti mebeleir, papan nama dan akhirnya setelah semua itu kami lengkapi dan laporkan kepada Bupati.
“Bupati menyampaikan kalau bisa peresmiannya setelah tahun baru atau setelah liburan. Maka kami rencanakan peresmiannya pada akhir bulan Januari 2023 sehingga gedung ATM tersebut dapat segera difungsikan,” ungkap Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Teluk Bintuni Franky D. Mobilala, SKM,. M.Kes, Senin (19/12/2022) kepada media ini.
Pada saat dikonfirmasi di ruang kerjanya di Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Teluk Bintuni di Kilo-6 Distrik Bintuni.
Mobilala mengatakan bahwa dengan akan difungsikannya gedung ATM milik Dinas Kesehatan itu. Maka pihaknya akan fokus pada kegiatan malaria sehingga pada tahun 2023 kabupaten Teluk Bintuni juga bisa eliminasi malaria.
Setelah itu akan menyusul TBC dan HIV nantinya di gedung tersebut kita akan mebuat inovasi-inovasi baru untuk mempercepata eliminasi TBC dan HIV.
Setelah gedung digunakan maka kita akan fokus pada program-program prioritas. Dan setelah itu kita mungkin bisa bicara yang lain-lain seperti stunting dan lain-lain,” tutur Mobilala. (01-IP)