Dinas PUPR Berdayakan Pemuda Tujuh Suku Bintuni

Bagikan berita ini

Views: 8

Dinas PUPR Berdayakan Pemuda Tujuh Suku Bintuni

BINTUNI, InspirasiPapua.idDinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Teluk Bintuni memberdayakan pemuda tujuh suku Bintuni untuk mengerjakan drainase sepanjang 200 meter di jalan Protokol Depan Pelabuhan Bintuni.

Kepala Bidang Jalan dan Jembatan PUPR Kab. Teluk Bintuni Suradi, ST, MT. IP-IST

“Awalnya kami melihat setiap hujan datang air meluap naik sampai di jalan dan dikuatirkan air akan masuk ke rumah-rumah warga yang berlokasi ditempat-tempat  rendah saat air meluap.

Nampak drainase yang sementara ini dikerjakan oleh pemuda tujuh suku Teluk Bintuni di depan pelabuhan Bintuni sepanjang 200 meter. IP-IST

Drainase yang dibuat itu cukup lebar dan tinggi sehingga diharapkan air bisa lewat tidak lagi naik ke badan jalan saat hujan turun.

Selama ini yang terjadi saat hujan turun air naik ke badan jalan disebabkan sedimen yang sudah menumpuk bertahun-tahun sehingga air tidak bisa lewat dan meluap.

Dengan adanya pengerjaan drainase diharapkan kedepan tidak terjadi lagi air meluap ke jalan yang dapat mengganggu pengguna jalan,” sebut Kepala Dinas PUPR Kabupaten Tekuk Bintuni melalui Kepala Bidang Jalan dan Jembatan Suradi, ST, MT kepada wartawan belum lama ini di Bintuni.

Lebih jauh Suradi mengatakan bahwa hal tersebut sifatnya merupakan hal yang mendesak maka pekerjaan itu kita berikan kepada pemuda-pemuda 7 Suku Bintuni untuk segera menanganinya untuk memberdayakan mereka. Bahwa mereka juga mampu untuk mengerjakan pekerjaan seperti itu.

“Kita berharap pemuda-pemuda tujuh Suku Bintuni ini juga mampu untuk mengerjakan itu. Dimana mereka juga didampingi oleh konsultan agar pekerjaan itu dapat dikerjakan dengan baik hingga selesai,” ujar Suradi. (01-IP)

About Post Author

banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *