Wakil Bupati Matret Kokop Kunjungi OPD-OPD Untuk Berikan Motivasi Kerja

Bagikan berita ini

Views: 13

Wakil Bupati Matret Kokop Kunjungi OPD-OPD Untuk Berikan Motivasi Kerja

BINTUNI, InspirasiPapua.id- Dalam rangka memantau secara langsung kedisiplinan kerja para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni, Wakil Bupati Matret Kokop SH, wa q

Selasa (14/02/2023) melakukan kunjungan kerja ke beberapa kantor OPD di Kompleks Perkantoran Pemkab Teluk Bintuni di Bumi Saniari SP-3 distrik Manimeri untuk memberikan motivasi kerja kepada ASN yang ada di OPD tersebut.
“Kunjungan saya kepada beberapa OPD bertujuan untuk memberi semangat serta motivasi kerja kepada ASN dalam meningkatkan kedisiplinan pegawai dalam pengabdian dan pelayanan terhadap masyarakat,”ungkap Wakil Bupati Matret Kokop kepada wartawan ketika ditemui di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Teluk Bintuni pada saat dirinya mengunjungi kantor tersebut.
Lanjut Wakil Bupati Matret Kokop bahwa dengan dilakukannya Sidak tersebut dirinya berharap bisa meningkatkan kinerja ASN di masing-masing OPD.
“Saya berharap agar seluruh ASN di Kabupaten Teluk Bintuni dapat bekerja dan melayani dengan baik. Bagaimanapun ASN mempuyai tanggung jawab yang besar dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Persoalan anggaran itu ada regulasinya, hak-hak pegawai sudah dipenuhi, oleh sebab itu ASN harus memberikan pelayanan yang terbaik.
Terkait kunjungannya ke beberapa OPD ini juga untuk melihat fasilitas-faslitas kantor yang ada, Mungkin sudah ada yang rusak agar segera diperbaiki agar tidak menganggu kinerja dalam kantor,” tutur Wabup Matret mengakhiri wawancaranya kepada wartawan. (ahd-IP)

About Post Author

banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600 banner x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *