Views: 9
Bupati Letakkan Batu Pertama Pembangunan SMA N 2 Bintuni Sebagai Bagian Bangun SDM
BINTUNI, InspirasiPapua.id- Bupati Teluk Bintuni, Dr. Ir. Petrus Kasihiw MT, Kamis (27/6/2024).
Secara resmi meletakkan batu pertama pembangunan Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Bintuni di Kampung Idut, Distrik Manimeri.
Bupati Petrus Kasihiw dalam sambutannya menyampaikan pentingnya investasi dalam pendidikan sebagai kunci untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) dan kesejahteraan bangsa.
“Hari ini kita hadir sebagai saksi untuk membangun SDM yang tangguh. Pendidikan adalah fondasi utama untuk mencapai kemajuan yang berkelanjutan,” ujar Bupati.
Bupati Kasihiw juga menekankan peran penting sarana pendidikan dan persiapan tenaga pengajar dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.
Oleh karena itu, Pemda Teluk Bintuni terus mendorong pengembangan pendidikan formal maupun non-formal.
Dimana capaian progres pembangunan dalam delapan tahun terakhir menunjukkan peningkatan yang signifikan bagi kabupaten kita,” terang Bupati.
Bupati mengungkapkan bahwa ide awal untuk membangun SMA Negeri 2 ini bermula dari inisiatif Ketua DPRD Teluk Bintuni, Simon Dowansiba, yang merespons masukan dari masyarakat terkait keterbatasan ruang kelas.
“Saya mengapresiasi kontribusi besar dari Simon Dowansiba yang dengan sukarela melepaskan tanahnya untuk pembangunan sekolah ini,” tutur Bupati.
Sementara itu Sonisima Ilintutu, S.Pd, ketua panitia pelaksana, menjelaskan bahwa status tanah untuk proyek ini telah terjamin dengan berita acara kesepakatan pembayaran tanah.
“Pembiayaan untuk pembelian tanah ini sesuai dengan NJOP, memastikan tidak ada konflik status tanah di masa mendatang,” ujar Sonisima.
Sonisima juga menjelaskan bahwa SMA Negeri 2 Bintuni di Kampung Idut akan dibangun dengan fasilitas awal berupa 3 ruang kelas, 3 rumah guru, MCK, pagar pembatas sekolah, dan lapangan upacara. Proyek ini didukung sepenuhnya oleh APBD Induk Kabupaten Teluk Bintuni Tahun Anggaran 2024, dengan total biaya mencapai Rp. 14.000.000.000,-.(empat belas milyar rupiah),” ujarnya.
Acara peletakan batu pertama itu dihadiri oleh sejumlah pejabat terkait seperti Plt. Kepala Dinas Pendidikan, Drs. Albertus Anofa, Kepala Dinas Perhubungan Victor E Ririhena, SE, kepala Inspektorat, I Wayan Sidia ST, Ketua DPRD Simon Dowansiba SE, Dandim 1806/ TB Letkol. Inf. Teguh Eko Efendi SE, serta tokoh masyarakat dan undangan lainnya yang memberikan dukungan penuh terhadap pembangunan pendidikan di Teluk Bintuni. (InspirasiPapua.id)